Download Daftar Harga Disini!

Honeycomb Kain Parasut Sarang Lebah

by | Sep 14, 2021 | Bahan Kain, Blog

Kain Honeycomb Sarang Tawon Toko Kain Parasut Weva Textile Kapasan Surabaya

Kain Parasut Honeycomb

Kain parasut honeycomb terbuat dari polyester dengan sedikit campuran cotton. Diproduksi di pabrik dengan mesin khusus dan mutakhir menghasilkan pintalan kain dengan tekstur sarang lebah. Honeycomb umumnya digunakan untuk membuat jaket waterproof, bisa juga untuk bahan tas ransel dan industri garment kreatif lainnya. Serat kainnya kuat, cepat kering dan harga yang terjangkau dibandingkan bahan waterproof lainnya.

Baca juga, Beragam jenis kain parasut waterproof

Parasut Honeycomb dengan Karakteristiknya

Kain parasut honeycomb atau biasa disebut kain sarang tawon merupakan kain yang masuk dalam kategori parasut, sama halnya dengan jenis kain parasut lainnya jenis kain ini juga tahan terhadap air (waterproof) hanya saja kain honeycomb ini masih tidak 100% dalam menangkal air, kain ini hanya mampu menangkal air bila hanya sebatas cipratan yang tidak mempunyai tekanan yang cukup tinggi. Kain ini juga memiliki tekstur unik seperti sarang tawon atau sarang madu yang membuat kain ini berbeda dengan jenis kain parasut lainnya.

Kelebihan Honeycomb

  • cepat kering
  • dapat menahan air (waterreppelen)
  • lembut
  • ringan
  • breathable

Ciri-ciri Parasut Honeycomb

Kain parasut honeycomb memiliki motif seperti sarang lebah dengan teksture kain yang lembut, tegas dan ringan, bahan ini mengandung 100% polyester, serta memiliki lebar kain 150cm di setiap rollnya, untuk informasi bagi para juragan pada 1roll kain despo terdapat panjang 100yard atau sama dengan 90 meter per-rollnya.

Baca juga: Pakaian Bahan Despo